BALAI BESAR PERBENIHAN DAN PROTEKSI TANAMAN PERKEBUNAN AMBON
DIREKTORAT JENDERAL PERKEBUNAN

Profil Plt. Direktur Jenderal Perkebunan

Ir. Ali Jamil, MP.,Ph.D

Ali Jamil, pada Februari 2019 menjabat sebagai Kepala Badan Karantina Pertanian. Pria yang akrab disapa dengan nama Jamil ini lahir di Siabu tanggal 30 Agustus 1965. Karirnya dimulai sejak tahun 1998 di Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Sumatera Utara, Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian hingga 2013. Jabatan pertama yang dipangkunya sebagai Penanggungjawab Sistem Usaha Tani Salak selama 2 tahun. Pada tahun 1999 Jamil juga sekaligus menjabat sebagai Sekretaris Koordinator Program dan Sekpro selama 1 tahun. Pada dua tahun selanjutnya Jamil menjabat sebagai Pimpro ARM II dan Penanggungjawab LITKAJI. Sedangkan pada tahun 2005 hingga 2008, Jamil telah menjadi Peneliti Muda. Pada 2006, Ali Jamil dinyatakan tamat pendidikan S3 di University of The Philippines, Los dan karirnya pun mulai menanjak.

Kemudian karirnya kembali dengan menjabat sebagai Koordinator Program RDHP dan Manager Lab Agribisnis selama 1 tahun. Selanjutnya Jamil dipercaya untuk menjabat sebagai Kepala Balai BPTP Riau pada 2007 hingga 2012. Pada tahun 2008 saat dirinya menjabat sebagai Kepala Balai BPTP Riau, dirinya juga dipercaya untuk memegang amanah menjadi Kepala Balai Jambi (ad interm). Dan pada 2011 hingga 2013 telah menjadi Peneliti Madya di BPTP Sumatera Utara. Selama menjadi Peneliti Madya dirinya juga dipercaya untuk menjabat sebagai Kepala Balai BPTP Sumatera Utara mulai 2012 hingga 2013. Setelah itu dirinya menjabat sebagai Kepala Balai Penelitian Tanah selama 1 tahun di Balai Penelitian Tanah. Dan pada 2014 Jamil telah menjabat sebagai Peneliti Utama hingga Januari 2019.

Karirnya pun terus menanjak, hingga kemudian pada 2 tahun berikutnya Ali Jamil menjabat sebagai Kepala Balai Besar Penelitian Tanaman Padi di Balai Besar Penelitian Tanaman Padi, Balitbangtan. Selanjutnya karirnya menanjak dan dipercaya menjabat sebagai Kepala Pusat Penelitian Pengembangan Tanaman Pangan pada 2016 di Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanaman Pangan, Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Kantor Pusat Kementerian Pertanian.

Tahun 2017, Ali Jamil dipercaya untuk menjabat sebagai Direktur Serealia selama 1 tahun di Direktorat Serealia. Kemudian dirinya bergeser jabatan dengan menjabat sebagai Direktur Aneka Kacang dan Umbi sekitar tahun 2018 dan menjabat selama 7 bulan. Pada 2019 dikeluarkan Surat Keputusan Menteri Pertanian yang menunjuk Ali Jamil untuk menjabat sebagai Kepala Badan Karantina Pertanian, dan pada tahun 2021 dikeluarkan Surat Keputusan Menteri Pertanian yang menunjuk Ali Jamil menjabat sebagai Plt. Direktur Jenderal Perkebunan.